Tips Bersih-Bersih Rumah yang Efektif, Nggak Pake Lama!

Tips Bersih-Bersih Rumah yang Efektif, Nggak Pake Lama!

    Dibaca 1151 kali tips jasa cleaning kebersihan

Di saat pandemi seperti saat ini, sangat penting bagi Anda menjaga kesehatan dengan makan seimbang, tidur yang cukup, olahraga teratur, dan menjaga kebersihan, khususnya tempat tinggal. Tentu saja hal tersebut tidak lepas dari yang namanya bersih-bersih rumah.

Walaupun Anda disibukkan dengan pekerjaan kantor, setidaknya luangkan waktu paling tidak satu kali dalam seminggu untuk membersihkan rumah.  Faktanya, rumah yang bersih akan lebih menyehatkan untuk Anda dan keluarga, bukan?

Tips Bersih-Bersih Rumah yang efektif

Berikut adalah cara agar pekerjaan membersihkan rumah menjadi lebih efektif dan memakan waktu yang relatif singkat:

  1. Menyiapkan Peralatan

Sebelum memulai bersih-bersih rumah, siapkan terlebih dahulu semua peralatan yang sekiranya akan Anda gunakan. Namun, tidak semua peralatan bersih-bersih harus dibariskan atau ditumpuk di satu tempat, ya!

Tipsnya adalah putuskan terlebih dahulu bagian mana yang akan dibersihkan, baru kemudian Anda siapkan peralatan yang dibutuhkan. Anda bisa membuat daftarnya terlebih dahulu.

Misalnya, jika Anda ingin membersihkan jendela, maka yang perlu disiapkan adalah kemoceng, cairan pembersih kaca, kain lap atau alat pembersih kaca, dan sarung tangan. Setelah kaca bersih, segera bereskan peralatan, kemudian beralih ke area lain.

  1. Fokus pada Area Terkecil

Terjadi banyak kasus pekerjaan tidak kunjung selesai karena fokus kita terbagi. Niat hati ingin multi-tasking agar pekerjaan bisa terselesaikan semua, yang terjadi justru tidak ada pekerjaan yang selesai. Nah, tipsnya adalah Anda hanya perlu fokus pada area terkecil lebih dulu.

Bersihkan satu area sampai tuntas, baru beralih ke area lain. Jika Anda ingin membersihkan ruang tamu, bersihkan area ruang tamu mulai dari meja, sofa, dan pernak-pernik lainnya sampai dirasa benar-benar bersih, baru beralih ke area lain.

Jika Anda fokus membersihkan di satu area, potensi terselesaikannya pekerjaan membersihkan rumah ini menjadi lebih besar dibanding harus membersihkan beberapa area sekaligus. Sepertinya pepatah “Sekali mendayung, dua tiga pulai terlampaui” tidak berlaku untuk agenda bersih-bersih rumah begini.

  1. Jangan Menunda-nunda

Rasa malas maupun lelah pada diri manusia memang wajar sehingga sering kali muncul rasa ingin menunda pekerjaan. Namun, perlu diketahui, hal itu  justru bisa menyebabkan masalah baru, apalagi ketika Anda terlanjur memulai kegiatan bersih-bersih.

Pekerjaan Anda bisa saja tidak selesai, bahkan membuat rumah kian berantakan karena peralatan kebersihan yang berserakan. Oleh karena itu, sebelum memulai pekerjaan bersih-bersih rumah, pastikan terlebih dahulu bahwa Anda berada dalam kondisi prima dan mood yang baik.

  1. Libatkan Anggota Keluarga

Walau terlihat sepele, ternyata membersihkan rumah menjadi pekerjaan yang cukup melelahkan dan memakan waktu lama, apalagi jika Anda melakukannya sendirian. Nah, agar pekerjaan menjadi lebih ringan, libatkan anggota keluarga untuk turut andil membantu.

Selain pekerjaan bisa selesai lebih cepat, kegiatan bersih-bersih rumah bisa meningkatkan rasa kekeluargaan. Rumah bersih, keluarga pun semakin harmonis. Manfaat yang plus-plus, bukan?

  1. Gunakan Layanan Jasa Bersih-Bersih

Memakai layanan jasa bersih-bersih rumah adalah langkah paling efektif bagi Anda yang sibuk dan tidak memiliki waktu untuk membersihkan rumah. Anda tidak perlu repot-repot, cukup menghubungi pihak yang menyediakan jasa tersebut, rumah pun bersih sempurna dalam waktu singkat, sementara Anda tetap bisa bersantai.

Namun, dengan banyaknya layanan bersih-bersih saat ini, tentu Anda harus berhati-hati memilihnya. Anda harus benar-benar memilih jasa yang tepat agar tak kecewa dengan hasilnya.

Selain medapatkan layanan yang cepat dan sesuai dengan detail permintaan, Anda bisa memanfaatkan waktu weekend untuk istirahat maupun berkumpul bersama keluarga atau kegiatan produktif lainnya.

Jasa bersih-bersih rumah yang terpercaya, pelayanan prima, profesional, cepat dan detail, serta tenaga terlatih yang berpengalaman, bisa Anda dapatkan di HES Indonesia. Dengan mengunjungi situs resmi di hes.co.id atau menghubungi nomor kontak yang tertera, Anda bisa memilih layanan jasa kebersihan yang dibutuhkan.

Hallo !

Pilih salah satu dari pilihan berikut untuk mengobrol di WhatsApp

-
Hallo, ada yang bisa saya bantu?
Bootstrap Templates by uiCookies