Ingin rumah bersih tapi tidak memiliki cukup waktu? Anda mungkin pernah mendengar jasa cleaning service rumah yang belakangan ini semakin banyak dicari. Tawaran itu sekilas terdengar menggiurkan, terutama untuk wanita karier yang sibuk sepanjang hari di luar rumah.
Namun sebelum menghubungi perusahaan penyedia jasa pembersihan rumah, ada baiknya Anda menerapkan beberapa aturan di tempat tinggal Anda. Pasalnya, biaya untuk menyewa pembersih rumah biasanya cukup tinggi. Jadi, daripada merogoh dompet untuk pengeluaran ekstra, coba simak beberapa tips menjaga rumah tetap bersih meski ada anak kecil berikut ini.
Rumah Tetap Bersih Meski Ada Anak Kecil
Sumber Foto
Ajak Anggota Keluarga
Ingatlah bahwa membersihkan rumah atau menyelesaikan pekerjaan rumah tangga lainnya bukanlah tanggung jawab istri atau ibu. Semua anggota keluarga punya kontribusi akan hal tersebut. Jadi, daripada menyewa jasa cleaning service rumah, mengapa Anda tidak mengajak suami dan anak-anak yang sudah besar untuk bertanggung jawab terhadap satu pekerjaan di rumah?
Prioritaskan Rumah yang Bersih
Selain nyaman ditempati, orang-orang yang tinggal di rumah yang bersih juga lebih rendah risiko terkena penyakit musiman, seperti influensa atau alergi. Bagi keluarga dengan anak kecil, sangat sulit menjaga rumah tetap bersih. Untuk itu segeralah ambil tindakan saat ada yang berantakan. Melelahkan memang, namun ini satu-satunya cara yang lebih ramah di kantong ketimbang harus menyewa jasa cleaning service rumah.
Gunakan Produk Pembersih Berkualitas
Membersihkan rumah akan menghabiskan lebih banyak waktu apabila Anda salah dalam memilih produk pembersih dan metode atau teknik pembersihan. Jangan sembarangan membeli produk untuk membersihkan rumah Anda. Selain itu, perhatikan juga label pada kemasan produk-produk tersebut. Karena ada beberapa produk yang bisa menimbulkan reaksi alergi pada orang-orang tertentu.
Jangan Tinggalkan Rumah Kotor!
Kunci selanjutnya adalah, selalu tinggalkan rumah dalam keadaan bersih sebelum Anda berangkat bekerja atau menjemput buah hati dari sekolah. Sekecil apapun itu, meski hanya gelas kotor atau kaus kaki bekas, usahakan luangkan waktu mengambil dan meletakkannya di tempat semestinya. Terapkan aturan ini pada anak-anak yang sudah bisa bertanggung jawab. Ajari mereka hidup teratur dan menjaga rumah bersih.
Buat Jadwal Rutin
Rahasia terpenting dari menjaga kebersihan rumah adalah dengan membuat sistem, pola, rutinitas, atau kebiasaan di rumah Anda sendiri. Atur jadwal, kapan harus membersihkan barang-barang tertentu pada waktu atau hari tertentu. Tidak perlu setiap hari. Pastikan seminggu atau paling tidak dua minggu sekali, lakukan pembersihan total. Jika suatu waktu tidak memungkinkan, barulah sewa jasa cleaning service rumah.
Bagaimana Memilih Jasa Cleaning Service
Tentukan Ruang Lingkup
Sebelum Anda memutuskan menyewa jasa cleaning service, sebaiknya terlebih dahulu tentukan apa yang ingin Anda bersihkan. Pasalnya, tidak semua layanan melakukan pembersihan yang sama. Sebagai contoh, ada yang hanya mencuci pakaian Anda, merapikan kamar, mencuci piring, dan membersihkan ruangan. Untuk itu, sangat penting mengetahui apa yang Anda inginkan sebelum memesan.
Semakin Sering, Semakin Murah
Anda butuh pembersihan setiap bulan, dua minggu, atau setiap seminggu sekali? Atau mungkin Anda hanya membutuhkan satu kali jasa cleaning service rumah saat pindahan saja? Yang perlu Anda perhatikan adalah, semakin sering Anda menyewa jasa pembersih rumah, maka harga yang akan Anda dapatkan akan semakin murah. Jadi pikirkan terlebih dahulu frekuensi Anda menyewa jasa mereka, ya?
Cari Ulasan tentang Perusahaan
Tanyakan pada teman, keluarga, atau rekan kerja yang pernah menyewa jasa cleaning service sebelumnya. Karena rekomendasi dari pelanggan lain bisa membantu Anda mengambil keputusan. Selain itu, biasanya suatu perusahaan jasa cleaning service rumah akan memberi harga khusus bagi pelanggan baru yang menyertakan rujukan dari orang yang merekomendasikan perusahaan tersebut kepada Anda.
Jangan Ragu Mencoba Jasa dari Perusahaan Lain
Ketahuilah kelebihan dan kekurangan masing-masing perusahaan penyedia jasa cleaning service rumah. Anda mungkin tidak cocok dengan cara mereka membersihkan rumah atau harga yang mereka tawarkan. Sebelum menemukan perusahaan yang menyediakan jasa sesuai dengan keinginan Anda, sebaiknya coba beberapa jasa dari perusahaan-perusahaan yang lain.
HES, sebagai perusahaan cleaning sudah terintegrasi dengan beragam kebutuhan cleaning. Kami menyediakan jasa cleaning service rumah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Hubungi kami hes.co.id melalui chat box atau hubungi disini .