Lantai Terlihat Kusam? Ini Cara Poles Granit Agar Selalu Mengkilap

Lantai Terlihat Kusam? Ini Cara Poles Granit Agar Selalu Mengkilap

    Dibaca 4764 kali HES Indonesia tips Landscaping Office Support

Cara memoles marmer dan granit tidaklah mudah. Namun pemolesan terhadap permukaan marmer dan granit perlu dilakukan. Hal ini sejalan dengan pola perawatan lantai marmer dan granit yang sama-sama merupakan bahan alami yang tidak tahan terhadap noda dan kotoran akibat daya serapnya. Selain itu, kedua bahan ini terbilang mahal. Oleh karena itu, kualitasnya harus dijaga, salah satunya dengan poles granit.

Trik Poles Granit Agar Selalu Mengkilap

Bersihkan Secara Rutin

Untuk mencegah warna lantai granit menjadi kusam dan tampak kotor, Anda harus membersihkan lantai granit setiap hari. Cara membersihkan lantai granit secara harian bisa Anda lakukan seperti layaknya mengepel lantai setiap hari.

Bila perlu gunakan alat pembersih lantai granit dan cairan khusus untuk poles granit. Namun, apabila Anda tidak memiliki alat dan cairan khusus membersihkan lantai granit, tidak masalah jika Anda menggunakan tongkat pel dan air saja. Pembersihan harian hanya digunakan untuk menjaga lantai tetap bersih dan higienis.

Bersihkan Noda Dulu

Bersihkan noda yang ada pada permukaan granit terlebih dahulu jika hendak melakukan poles granit. Hasil yang diberikan akan maksimal jika kotoran atau noda yang menempel pada granit sudah benar-benar terangkat dan kondisi granit betul-betul dalam keadaan bersih.

Biasanya untuk melakukan tahap pembersihan noda pada granit membutuhkan salah satu jenis cairan khusus yang bisa mengangkat kotoran atau noda pada granit secara memuaskan.

Menambal yang Bolong

Jika sudah membersihkan noda dan kotoran yang menempel pada permukaan granit langkah selanjutnya adalah dengan mengisi kembali bagian granit yang berlubang. Hal ini agar nantinya kondisi granit yang dipoles memiliki permukaan yang bagus. Penambalan ini membutuhkan beberapa bahan khusus yang harus dicampur dan dijadikan adonan untuk menambal bagian yang lubang.

Meratakan

Jika sudah ditambal langkah selanjutnya adalah meratakan tambalan pada permukaan granit. Tujuannya adalah agar permukaan granit tetap dalam keadaan yang halus sehingga hasil akhirnya nanti memuaskan setelah poles granit.

Proses Kristalisasi

Dalam poles granit, proses ini adalah saat dimana granit dikilapkan kembali menggunakan cairan khusus untuk mengkilapkan granit. Cairan khusus tersebut sudah dirancang untuk menjaga granit selalu tampak berkilau dalam waktu lama karena berfungsi sebagai pelindung agar granit tidak rusak dan tertempel noda.

Dari ulasan di atas poles granit sendiri ternyata tidak semudah kedengaran-nya. Tidak hanya sekedar memoles ternyata hal tersebut membutuhkan serangkaian proses serta alat dan bahan khusus agar hasil bisa maksimal.

Hati-Hati untuk memoles marmer. Jika ingin terhindar dari kesalahan memoles marmer ada baiknya menggunakan jasa profesional. HES  salah satu jasa yang dapat memberikan solusi tepat untuk melakukan poles granit karena sudah pasti alat yang digunakan serta tenaga yang mengerjakan sudah seusai dengan kebutuhan.

Perusahaan penyedia jasa cleaning service ini sudah tidak diragukan lagi pengalaman kerjanya. Layanan yang diberikan pun juga sangat variatif dan salah satunya adalah pemolesan granit atau marmer itu sendiri. Dengan menggunakan jasa HES dalam melakukan proses pemolesan granit, waktu tidak terbuang sia-sia karena hasilnya pun sudah pasti maksimal.

Untuk bisa menghubungi HES dan menggunakan jasanya dalam urusan poles granit ini Anda bisa berkunjung ke situs atau website resmi milik HES sendiri yakni dengan click disini , pada website tersebut sudah ada kontak yang bisa dihubungi dan juga informasi lengkap tentang HES.

Hallo !

Pilih salah satu dari pilihan berikut untuk mengobrol di WhatsApp

-
Hallo, ada yang bisa saya bantu?
Bootstrap Templates by uiCookies